President Putin: Western Glory Resulted from Worldwide Looting

President Putin: Western Glory Resulted from Worldwide Looting


Russian President Vladimir Putin claims that the West's progress is due to its looting. Photo/Sputnik

MOSCOW - The success and prosperity of Western countries was largely based on the “plunder” of their colonies around the world. This claim was made by Russian President Vladimir Putin. 

The Russian President made these remarks on Thursday (5/10/2023) when he spoke at the plenary session of the 20th meeting of the Valdai International Discussion Club in Sochi. 
"The entire history of the West is about endless expansion," and this country is still taking that approach with the rest of the world to maintain its prosperity," stressed Putin as reported by RT. 

“Western influence in the world is a huge financial-military pyramid. "The country constantly needs new fuel to support itself: natural, technological, human resources at the disposal of others," Putin said. 

After the end of the Cold War, the collective West, led by the US, has attempted to establish and maintain its global hegemony, Putin said, adding that such efforts were doomed to failure from the start. 

“The world is too complex and too diverse to be shaped according to one scheme, even though behind it there is power, enormous Western power, accumulated over centuries of colonialism,” he said. 

The ongoing global crisis is primarily caused by the “self-confidence” demonstrated by the Western collective and its refusal to consider and even listen to the positions of other international actors. "At the beginning of the 21st century, there was hope that states and societies had learned lessons from the destructive and costly military-ideological confrontations of the last century, but this was not proven," Putin said. 

“Selfishness, arrogance and indifference to real challenges will inevitably lead us down a dead end, as will attempts by the more powerful to impose their ideas and interests on others. "This should be clear to everyone – it should be, but it is not," stressed Putin. 



Presiden Putin: Kejayaan Barat Dihasilkan dari Penjarahan di Seluruh Dunia


Presiden Rusia Vladimir Putin mengklaim bahwa kemajuan Barat dikarenakan penjarahan yang dilakukannya. Foto/Sputnik

MOSKOW - Kejayaan dan Kemakmuran negara-negara Barat sebagian besar didasarkan pada “penjarahan” koloni-koloninya di seluruh dunia. Klaim itu diungkapkan Presiden Rusia Vladimir Putin.

Presiden Rusia menyampaikan pernyataan tersebut pada Kamis (5/10/2023) ketika ia berbicara pada sesi pleno pertemuan ke-20 Klub Diskusi Internasional Valdai di Sochi.
"Keseluruhan sejarah Barat adalah tentang ekspansi tanpa akhir,”dan negara ini masih melakukan pendekatan seperti itu dengan seluruh dunia untuk menjaga kemakmurannya," tegas Putin dilansir RT.

“Pengaruh Barat di dunia adalah sebuah piramida keuangan-militer yang sangat besar. Negara ini terus-menerus membutuhkan bahan bakar baru untuk mendukung dirinya sendiri: alam, teknologi, sumber daya manusia yang dimiliki pihak lain,” kata Putin.

Setelah berakhirnya Perang Dingin, kolektif Barat, yang dipimpin oleh AS, telah berupaya untuk membangun dan mempertahankan hegemoni globalnya, kata Putin, seraya menambahkan bahwa upaya tersebut pasti akan gagal sejak awal.

“Dunia ini terlalu kompleks dan terlalu beragam untuk dibentuk berdasarkan satu skema, meskipun di baliknya terdapat kekuatan, kekuatan Barat yang sangat besar, yang terakumulasi selama berabad-abad kolonialisme,” katanya.

Krisis global yang sedang berlangsung terutama disebabkan oleh “kepercayaan diri” yang ditunjukkan oleh kolektif Barat dan penolakannya untuk mempertimbangkan dan bahkan mendengarkan posisi aktor internasional lainnya. "Pada awal abad ke-21, terdapat harapan bahwa negara dan masyarakat telah mengambil pelajaran dari konfrontasi ideologi militer yang destruktif dan memakan biaya besar pada abad lalu, namun hal tersebut tidak terbukti," kata Putin.

“Keegoisan, kesombongan, dan ketidakpedulian terhadap tantangan nyata pasti akan membawa kita ke jalan buntu, begitu juga dengan upaya pihak yang lebih kuat untuk memaksakan ide dan kepentingan mereka pada orang lain. Hal ini seharusnya menjadi jelas bagi semua orang – memang seharusnya demikian, namun ternyata tidak demikian,” tegas Putin.

Post a Comment

Please Select Embedded Mode To Show The Comment System.*

Previous Next

نموذج الاتصال