Ramalan Musafir Joko Kendil Sebut Gunung Semeru Meletus Lagi pada 2028
- Video musafir Joko Kendil yang mengatakan Gunung Semeru akan kembali meletus pada 2028 membuat heboh netizen.
Video Joko Kendil mengatakan Gunung Semeru akan meletus tahun 2028 itu diunggah oleh sejumlah media sosial, di antaranya Instagram @terangmedia pada Minggu (23/10/2022).
Dalam video itu, terlihat Joko Kendil tengah duduk merokok dengan seorang pria berbaju hitam.
Penampilan pria di samping Joko Kendil itu mirip dengan dukun.
"Ning kenyataan iki, masalahe durung ntok penangkale aku ki.(Tapi kenyataan ini, masalahnya belum ketemu penangkalnya aku)
Joko Kendil lalu berpesan kepada semuanya supaya terus bersolawat.
"Pokok e ojo turu sore, diakehi solawatan. (pokoknya jangan tidur sore, dibanyakin solawatnya),"
Video pernyataan Joko Kendil inipun mendapat banyak komentar dari netizen.
@sugi8478 "Itu sudah jelas siklus tahunan"
@heydenn99 "Hebat banget situ bisa ngedahului Tuhan wkwk, lawak, bukan hanya atasanya aja yg lawak warga nyapun penuh lawak"
@deni_prasz "Ngeri bisa melihat masa depan"
Sebelumnya viral sosok Joko Kendil, musafir yang ngaku naik macan putih.
Pria berusia 41 tahun itu mengaku sudah berkeliling sejak 2001 saat usianya 19 tahun. Kemudian ia akan berhenti setelah tahun 2025.
Joko Kendil mengaku berjalan dengan bantuan macan putih, sehingga ia tak pernah lelah. Joko Kendil mengatakan jika ia mendapatkan macan itu dari gurunya dengan melalui puasa.
Sedangkan nama Joko Kendil sendiri merupakan nama pemberian gurunya, Syeh Hadi Guntur.
Joko Kendil sendiri merupakan murid dari Sunan Kalijaga. Setelah mengambil tongkat di Muria, ia akan melanjutkan perjalanan ke Mantingan, Jepara. Meskipun hidup di jalan, namun Joko Kendil tak melupakan kewajibannya salat.
Dia juga berpesan kepada semua orang supaya terus beribadah sama Allah SWT. (*)
Source: TribunNews
spiritua ai, religius, adsense, google, youtube,
2028
Gunung Semeru
Joko Kendil
Meletus Lagi
MUSAFIR
Ramalan
Sebut