Tata cara Salat Gerhana
1. Niat:
أُصَلِّي سُنَّةَ الخُسُوفِ رَكْعَتَيْنِ إِمَامًا /مَأْمُوْماً لله تَعَالَى
Ušollî sunnata khusûfil rak’ataini imâman/mamûman lillahi ta’âla
2. Membaca doa iftitah, membaca Al-fatihah dan surat dengan suara dikeraskan.
3. Ruku’
4. Bangkit dari ruku’ (i’tidal)
5. Setelah i'tidal tidak langsung sujud, tapi dilanjutkan membaca surat Al Fatihah dan surat. Berdiri yang kedua ini lebih singkat dari yang pertama.
6. Ruku' kedua.
7. Bangkit dari ruku' (i'tidal).
8. Sujud
9. Duduk di antara dua sujud
10. Sujud kembali
11. Lalu mengerjakan raka'at kedua sebagaimana raka'at pertama hanya saja bacaan dan gerakannya lebih singkat dari sebelumnya.
12. tasyahud akhir dan salam